Di era serba canggih gini, bukan hanya silaturahmi aja yang bisa virtual, tapi donasi juga bisa lo lakukan secara online. Nggak punya uang bukan alesan untuk nggak berdonasi, liat caranya di sini!
Ketika tangan nggak bisa lagi menjangkau kotak amal karena PSBB, donasi online bisa jadi solusinya. Berdiam diri di rumah aja bukan berarti lo nggak bisa melakukan kebaikan bukan?
Mungkin masalah terberat lo sekarang cuma bosen dan mati gaya di rumah, atau nggak bisa ketemu temen-temen. Tapi buat beberapa orang lainnya, justru pandemi bikin hidup mereka jadi lebih challenging.
Sejak pandemi hadir di Indonesia, imbasnya banyak banget. Nggak hanya aktivitas yang harus berhenti, tapi roda perekonomian jadi mandek. Alhasil banyak yang harus kehilangan pekerjaan atau sumber penghasilan.
Bahkan mayoritas dari mereka justru rakyat kecil yang tanpa pandemi saja kehidupannya sudah sulit, sob. Mulai dari driver ojol, supir taksi, pedagang kaki lima, pekerja harian, dan banyak lagi profesi lain kini terancam kelaparan dan hidup tanpa penghasilan. Kebayang nggak seberapa challenging-nya hidup mereka sehari-hari kalau nggak ada penghasilan?
Untungnya, sekarang udah banyak platform yang bisa memfasilitasi niat tulus lo, salah satunya adalah kitabisa.com. Lo pasti familier kan dengan website tersebut?
Kitabisa.com adalah platform penggalangan dana mandiri yang meliputi banyak jenis bantuan, mulai dari penggalangan dana medis (biaya pengobatan, operasi) hingga donasi online non-medis seperti biaya pendidikan dan pembangunan rumah ibadah.
Yang bisa membuat campaign penggalangan dana adalah lembaga atau orang yang sudah terverifikasi oleh kitabisa.com. Jadi udah pasti nggak kaleng-kaleng dan terpercaya.
Untuk membantu mereka yang kesulitan selama pandemi, kitabisa.com membuat inisiatif Program Keluarga Asuh. Untuk membantu program ini, kitabisa.com bekerja sama dengan berbagai NGO untuk membagikan ribuan paket sembako ke sekitar 12.000 keluarga di berbagai daerah di Indonesia.
Donasi Online Lewat Program
#KeluargaAsuh
Program #KeluargaAsuh dari kitabisa.com ini mengajak lo dan keluarga lo membantu keluarga lain yang kehilangan penghasilan akibat pandemi corona. Uang yang mungkin nggak seberapa buat lo mungkin sangat berarti untuk mereka!
Setiap keluarga yang terdampak akan mendapat satu paket bantuan yang minimal berisi: beras, minyak goreng, gula pasir, kornet, mie instan, sarden, kecap, tepung terigu, dan lainnya. Sebagai anak negeri yang peduli sesama, kita bisa saling bahu membahu untuk membantu mereka!
Anyway, donasi online tuh nggak selalu harus berupa uang bro. Lo bisa bantu mereka dengan tulisan penyemangat, nanti biar AXE yang donasiin kebutuhannya! Mau tau nggak cara berpartisipasinya?

Donasi online adalah salah satu cara untuk tetap terhubung sama dunia luar dengan saling membantu. Daripada di rumah diem aja sampe mati gaya, lebih baik tetap bereksplorasi mencoba banyak kegiatan bermanfaat bukan?
Konsep dari donasi bareng AXE ini adalah lo berpartisipasi untuk bikin surat penyemangat untuk di-share di IG Story. Nih bro, 1 surat penyemangat akan dihargai oleh AXE dengan 1 paket sembako lengkap dengan paket AXE Bodywash. Surat lo yang akan lo posting ke IG Story ini akan dikirimkan dalam bentuk fisik, bersama dengan paket sembako yang akan disumbangkan tersebut! Keren kan?
Caranya gimana?
- Daftarkan Diri
Pertama lo wajib daftarkan diri lo. Masuk ke tautan berikut, untuk diarahkan ke WhatsApp Official punya AXE. Setelah mendaftar, lo akan dikasih pilihan untuk join donasi online ini. - Tulis Surat Penyemangat
Kalau lo udah melakukan langkah-langkah yang sesuai, lo akan dikasih format penulisan surat dukungannya. Pikirkan baik-baik kalimat-kalimat yang akan lo rangkai ya, karena itu sangat berarti untuk mereka! - Share Surat di IG Story
Kalau sudah submit, nanti AXE akan kasih lo format template untuk bikin IG Story berisikan surat yang udah lo buat sebelumnya. Perhatikan bahwa penulisan ini punya batas karakter, jadi jangan sampai nulis essay loh! - Sembako & Bodywash Siap Diantar
Selain diupload ke IG Story, surat yang lo bikin ini juga akan dimasukkan dalam paket sembako yang akan disumbangkan. Berbuat manis nggak susah kan?