Kalau lagi bosan di rumah atau untuk ngisi waktu luang, ngegame emang paling asik. Selain MOBA game, banyak juga yang lagi ketagihan game Animal Crossing. Lo juga nggak bro?
Penasaran nggak sih lo, genre game apa yang paling banyak didownload atau lagi sering dimainkan saat ini? Selain Mobile Legends: Bang Bang, orang-orang lagi ketagihan main Animal Crossing: New Horizons (ACNH) di Nintendo Switch.
ACNH merupakan game simulasi, yaitu game yang mengedepankan unsur real, mirip dengan kehidupan sehari-hari yang biasa lo jalankan. Nggak ada tuh yang namanya challenge atau task ngalahin monster atau latihan spell supaya lo jadi wizard terbaik.
Di ACNH, lo bakalan dikasih banyak pilihan untuk mengatur hidup lo sendiri, mulai dari mendesain pulau, rumah, sampai pakaian sendiri. Mirip dengan game simulasi lainnya, lo juga bakal belajar kalau interaksi sosial itu penting, bro. Intinya, sering-sering ngobrol ama tetangga!
Saking populernya (ditambah dengan banyaknya orang yang ngabisin waktu #dirumahaja), game Animal Crossing ini memecahkan rekor penjualan game digital hingga lebih dari 5 juta copy. Angka ini paling tinggi kalau dibandingin sama game konsol lainnya selama ini.
Menurut AXE, yang bikin game ini menarik adalah keleluasaan pemain untuk mengatur ‘hidupnya’ dalam banyak pilihan. Desain karakter dan grafisnya juga enak dilihat. Tambahan lagi, game ini nggak punya ending, karena selalu ada tugas harian yang mesti dikerjakan agar ‘hidup’ lo lancar.
Gimana, apa lo lagi ketagihan main Animal Crossing? Kalau lo lagi nagih main game dengan genre simulasi, lo bisa install beberapa game rekomendasi AXE berikut ini. Mau tau apa aja?
- slide 1
- slide 2
- slide 3
- Animal Crossing: Pocket Camp
Developer: Gameloft SE
Selain ada di Nintendo Switch, game ini juga dirilis dirilis di iOS dan Android dengan nama Animal Crossing: Pocket Camp. Sesuai namanya, fokus game ini ada di area kemping, tapi mekanisme gaming-nya sama seperti ACNH. Lo bisa mendesain lahan kemping dan kabin, mengelolanya untuk bikin festival musik, atau lo bisa bikin taman bermain. Kalau camping site lo udah bagus, jangan lupa lo capture lalu share di medsos untuk bikin teman lo ikutan main!
Sejauh ini, Animal Crossing: Pocket Camp bisa didownload gratis di App Store dan Google Play. Sayangnya, game ini hanya bisa diakses di negara tertentu. Harap sabar, semoga Indonesia juga dapat aksesnya! - The Sims Freeplay
Developer: ELECTRONIC ARTS
Kalau ngomongin game simulasi, nggak mungkin banget kalau AXE nggak masukin The Sims. Bisa didownload di iOS dan Android, game ini punya garis besar yang mirip dengan semua seri The Sims. Lo mesti jadi orang sukses dengan melewati serangkaian tahapan. Di game ini, karier lo dimulai dari nol dan lo diharuskan bekerja supaya punya penghasilan dan jabatan yang oke. Kalau Simoleon (uang dalam The Sims) lo banyak, lo bisa pindah ke rumah yang lebih bagus atau beli lahan kosong dan merancang rumah sesuai keinginan.
Di level yang lebih advance, lo bisa mulai mengisi kota dengan menambah bangunan dan Sims baru yang bisa lo kontrol sendiri. Umur juga diperhatikan di sini. Anak kecil bisa tumbuh besar dan orang dewasa bisa pergi dengan tenang setelah menyelesaikan opsi ‘Legacy’. - Dragon Mania Legends – Animal Fantasy
Developer: Gameloft SE
Game breeding adventure macam Pokemon memang sempat dan masih populer sampai sekarang. Kalau mau menguji kemampuan lo membesarkan dan melatih naga, langsung aja install game ini. Mirip dengan game Digimon Adventure di konsol, lo bakal ngelatih dan ngadu naga lo dengan hewan atau naga lainnya. Kemampuan naga yang lo pelihara akan bergantung pada seberapa telaten lo merawatnya. Mirip gebetan, naga lo perlu kasih sayang dan perhatian. Semakin lo rawat, dia akan tumbuh dengan skill dan bonus koin yang lumayan. Lo bisa upgrade terus kemampuannya supaya jadi naga terhebat di antara player lainnya.
Di game ini, lo bisa membangun kota yang diisi dengan naga peliharaan lo dan lo bisa atur isinya sesuai dengan keinginan. Karena ini termasuk game online, lo bisa berinteraksi, berteman, dan berantem dengan pemain dari seluruh dunia. Lawan api dengan api, bro! - Stardew Valley
Developer: Chucklefish Limited
Masa kecil lo nggak lengkap, kalau belum main game Harvest Moon: Back to Nature! Game legendaris ini memang jadi favorit berbagai kalangan, cowok atau cewek, yang masih bocah sampai dewasa. Kalau lo kangen main game bertani ini, lo bisa coba mainin Stardew Valley. Kehidupan pedesaan dengan berbagai tantangannya ini bisa lo install di App Store dan Google Play. Game ini punya grafis yang bisa dibilang ‘jadul’ (atau klasik) dengan desain yang pixelated.
Mirip Harvest Moon, lo diharapkan bisa kembali menghidupkan lahan pertanian kakek lo yang sudah lama ditinggal. Lo mesti bertani, beternak, bersosialisasi, hingga bikin strategi agar kota lo makmur.
Hal yang membedakan Stardew Valley dari Harvest Moon adalah lo bisa bikin barang baru dengan menggabungkan beberapa items, seperti batu, kayu, atau batu mineral. Di game ini, lo juga bisa mendesain penampilan lo, mulai dari baju sampai warna rambut. Isi rumah pun bisa lo rancang sendiri. Belum lagi dengan tantangan menghadapi monster yang bisa bikin game ini mirip seperti game adventure! Game ini berbayar ya, jadi lo mesti siapin budget dulu. - Game Dev Tycoon
Developer: Greenheart Games
Kalau gaming adalah jalan ninja lo, maka lo kudu install game yang satu ini. Dirancang sebagai game simulasi bisnis, lo akan memulai hidup lo dari tahun 80-an dan harus bisa bikin game yang bakal laku di pasaran. Lo mesti punya strategi oke supaya bisnis game lo sukses dan jadi pemimpin di industri gaming. Di game ini, lo akan dilatih mengasah kreativitas dan bikin eksperimen pasar. Lo bakal belajar kalau lo mau nyemplung di dunia ini, lo mesti banyak melakukan riset. Topik apa yang laku? Gamer lebih suka game yang punya gameplay bagus atau storyline yang ngegigit?
Begitu meraih kesuksesan, lo bisa pindah ke kantor yang lebih mentereng. Karena naik level, lo juga dituntut untuk belajar ngatur perusahaan serta anak buah lo. Asik kan? Ada lagi satu fitur yang AXE suka dari game ini: bebas iklan! - Township
Developer: Playrix
Di era Playstation dulu, game bikin kota atau bikin theme park sempat laku keras. Nggak jauh beda sama sekarang. Game seperti ini juga masih banyak peminatnya. Selain SimCity BuildIt dari ELECTRONIC ARTS, ada juga Township yang merupakan game kombinasi bertani dan bikin kota. Nggak cuma ditantang untuk bikin lahan pertanian lo produktif, lo juga mesti ngebangun kota dengan menambahkan bangunan yang bervariasi. Lo bisa bikin restoran, bioskop, kebun binatang, bahkan menggali tambang untuk dapat barang-barang langka. Meski terkesan simpel, banyak yang bilang kalau game ini bikin nagih. Kalau udah install, siap-siap aja… - Bus Simulator Indonesia
Developer: Maleo
Inilah satu-satunya game rekomendasi AXE yang dibikin sama developer lokal! Developer Maleo sengaja bikin game ini dengan ciri khas yang Indonesia banget, mulai dari desain bus, terminal, kota, sampai pilihan bunyi klakson populer “Om Telolet Om!” Game ini udah didownload lebih dari 1 juta dan punya rating di atas 4. Lo mau nggak coba nyetir bus sendiri? - Real Flight Simulator
Developer: RORTOS
Ketika lo #dirumahaja, bukan berarti lo nggak bisa ke mana-mana. Lo bisa install game ini dan cobain sensasi jadi pilot dengan grafis yang kece abis. Lo juga bisa ngatur jadwal penerbangan dan berkomunikasi dengan petugas Pemandu Lalu Lintas Udara. Game ini juga bikin lo ngerasain terbang di berbagai cuaca, terbang dengan ngukur banyaknya bahan bakar yang dibawa, take-off dan landing di bandara yang beda-beda, sampai menghadapi turbulensi atau gagal mesin yang mungkin terjadi pada penerbangan beneran. Meski bisa terjadi kecelakaan, untungnya ini game simulasi dan lo masih tetap selamat. Fiuuhh... - Design Home: House Renovation
Developer: Crowdstar Inc
Mau jadi arsitek atau desainer interior tapi lo belum pilih jurusan kuliah? Nggak masalah. Lo bisa latihan dulu dengan install game ini. Sesuai namanya, lo bisa ngerasain karier sebagai desainer interior sekaligus mengasah skill lo dalam game yang punya grafis ciamik ini. Rancangan dekorasi lo juga nggak terbatas pada ruangan yang itu-itu lagi. Ada pilihan dapur, kamar mandi, kamar tidur, hingga ruang keluarga. Barang-barang yang lo tersedia juga bukan berangkat dari imajinasi asal-asalan, karena developer game ini ngasih lo pilihan furnitur dari brand ternama beneran! - War of the Visions: Final Fantasy Brave Exvius
Developer: SQUARE ENIX Co.,Ltd.
Untuk lo yang emang anak konsol, nama Final Fantasy udah pasti familier di kuping lo dan jadi jaminan game yahud. Pasti lo bersorak senang begitu SQUARE ENIX Co.,Ltd. memutuskan untuk ngebawa serial ini ke mobile game (meski lo mesti bayar agak mahal…). Selain ngerilis game yang pernah berjaya di konsol, mereka juga ngerilis sederet game RPG dan juga simulasi seperti yang satu ini.
Baru dirilis secara global bulan Maret lalu, War of the Visions: FFBE masuk dalam kategori simulasi, atau lebih tepatnya tactical RPG. Game ini adalah spin-off dari Final Fantasy Brave Exvius yang jadi kolaborasi SQUARE ENIX Co.,Ltd. dan Alim. Gameplay-nya mirip serial Final Fantasy Tactics yang udah dirilis sejak lama, karena ada maps yang dibagi per grid dan pertarungan dengan fighter yang bisa lo pilih secara bergantian. Intinya, lo mesti cerdik dan taktis kalau main game seperti ini. Karena gameplay, jalan cerita, dan voiceover yang juara, game ini banyak dapat review tinggi dan hingga saat ini udah didownload lebih dari 1 juta kali!
Gimana? Pilihan game dari AXE ini cukup menarik dan bisa jadi senjata anti mati gaya selama lo #dirumahaja kan? Pilih salah satu atau mainkan semuanya aja, bro!