snack sehat
Fitur

Waspada, 7 Snack Sehat Ini Ternyata Nggak Sehat-sehat Banget!

Apa Definisi 'Sehat' dalam Snack Sehat?

Nggak semua yang punya julukan snack sehat itu ternyata sehat, guys. Ada juga makanan yang dipasarkan seolah-olah untuk mereka yang lagi program weight loss, tapi ternyata kandungan gulanya nggak main-main. Kalo lo udah berkomitmen untuk menjalankan pola hidup sehat atau lagi program weight loss, lo perlu tahu apa aja yang harus lo konsumsi dan apa aja yang harus lo hindari

Selain memerhatikan asupan kalori agar nggak berlebihan, lo juga perlu aware sama kandungan-kandungan dari setiap makanan yang lo makan. Makanan utama wajib ada protein, serat, dan karbohidrat kompleks.

Di sela-selanya, lo bisa mengonsumsi snack sehat yang bikin lo kenyang lebih lama. Tapi harus bijak bro, dalam memilih snack yang sehat.

Artian snack sehat yang sesungguhnya adalah camilan yang berasal dari whole food. Berbeda dari processed food, whole food adalah makanan yang melewati sedikit banget proses sehingga nutrisinya masih cukup utuh.

Contoh snack whole food tuh seperti kacang-kacangan, buah-buahan, dan yogurt. Sedangkan yang berbentuk processed food tuh seperti keripik sayur, protein bars, dan lain-lain. Bukan berarti ini makanan ini nggak sehat, ya. Tapi dalam prosesnya hingga mencapai hasil akhir, makanan-makanan ini ditambahkan berbagai macam bahan yang kurang baik untuk tubuh lo.

Nah, seperti apa aja sih cemilan yang ngakunya sehat tapi ternyata kurang bagus untuk dikonsumsi terus menerus? Simak kuy!