Hati-hati bro, salah pilih baju saat olahraga bisa bikin keringet lo baunya nggak enak. Berikut bahan baju olahraga dan cara nyamenyesuaikan dengan olahraga yang lo pilih!
Bagaimana cara memilih bahan baju olahraga yang tepat? Pemilihan bahan kaos olahraga memang harus lo sesuaikan dengan aktivitas atau olahraga yang lo pilih. Baju olahraga punya spesifikasi khusus karena dibuat untuk aktivitas fisik yang berbeda dengan keseharian kita. Jadi, jangan coba-coba untuk berolahraga dengan kaos atau pakaian yang lo gunakan sehari-hari ya.
Kenapa? Karena aktivitas fisik seperti olahraga akan membuat lo memproduksi banyak keringat. Baju biasa nggak akan bisa menyerap keringat dengan baik, sehingga bakteri di badan lo akan segera mengurai keringat lo jadi asam yang baunya nggak enak banget. Sebelum berolahraga, lo harus pastikan baju yang lo gunakan bahannya udah keringat-friendly!
Di sini Axe akan kasih guide untuk lo memilih baju olahraga sesuai dengan olahraganya!
(Foto: Shutterstock.com)



- Polyester Activedry
Cocok untuk olahraga strength training, yoga, dance workout, weightlifting
Polyester activedry adalah salah satu bahan baju yang umum digunakan untuk baju olahraga. Bahan ini berasal dari polyester yang dibuat menggunakan teknologi khusus (bernama activedry) yang mampu menyerap keringat dengan baik. Selain itu bahannya terasa lebih dingin, mudah kering, nggak mudah kusut, sehingga nyaman untuk digunakan selama olahraga. Yang paling bikin bahan ini nyaman untuk berolahraga adalah kemampuannya dalam menyerap keringat tapi tetap adem di kulit. Jangan kaget kalo baju ini cepet kering di badan saat lo keringetan. Karena inilah, polyester activedry paling cocok buat olahraga!
- Dry-Fit
Cocok untuk olahraga kardio, bersepeda, futsal, basket, dan lari
Sedikit beda dengan bahan sebelumnya, dry-fit adalah bahan baju olahraga dengan teknologi yang spesifik: mengatur suhu tubuh penggunanya. Dry-fit adalah bahan campuran polyester, spandex dan nylon. Teksturnya lebih padat namun lentur dan mengikuti bentuk tubuh. Kombinasi bahannya mampu menyerap kelembaban dan mengeluarkannya melalui uap. Proses ini juga punya nama lain, yaitu wicking. Yang unik dari teknologi dry-fit adalah saluran ventilasi tiga dimensi yang bisa bikin sirkulasi udara di sekitar kulit. Suhu tubuh yang teregulasi dengan baik ini akan bikin badan lo meregulasi keringat dengan baik juga!
Cara pilihnya gampang kok. Kalau Nike punya Dri-FIT, Adidas punya Climacool, sedangkan Uniqlo punya AIRism.
- Cotton Combed
Cocok untuk olahraga yoga, pilates, dan golf
Jenis kain cotton bamboo ini sudah mulai populer dari beberapa tahun lalu karena bahannya memang adem dan nyaman di kulit. Sama seperti kain cotton combed, bahan ini memiliki ketebalan 30s. Namun, bahannya adalah campuran serat kapas dan serat bamboo. Bahan ini lembut, sejuk dan cocok digunakan untuk kegiatan yang dilakukan di bawah sinar matahari. Bahkan ada banyak yang menyamakan kelembutannya dengan Cashmere wool!
Daya serap yang baik serta kemampuannya untuk bikin tubuh tetap sejuk adalah salah satu alasan cotton bamboo cocok untuk olahraga outdoor. Selain itu, bambu memiliki zat alami bernama ‘penny quinone’ yang nggak disukai oleh bakteri dan serangga. Karena itu, bahan ini juga anti-bakteri dan anti-bau!
- Nylon
Cocok untuk semua olahraga
Nylon adalah bahan sintetis yang sering dipakai untuk membuat stocking. Nylon biasanya juga bakal lo temukan pada celana pendek pria. Bahannya elastis, mudah kering, dan nggak mudah berjamur. Cocok buat cowok-cowok yang khawatir sama kelembapan di area paha. Bahan ini juga bisa wicking keringat dari kulit, sehingga keringat terserap pada baju dan menguap.
- Polypropylene
Cocok untuk semua olahraga
Bahan baju olahraga ini bisa dibilang mirip dengan polyester karena terbuat dari plastik. Namun bedanya, bahan sintetis ini sangat anti-air. Baju yang berbahan polypropylene akan memaksa kelembapan melalui seratnya dan bikin keringat menguap. Meskipun lo keringetan abis lari, bagian luar pakaian terasa basah tapi baju bagian dalamnya akan tetap kering! Oh iya, bahan ini juga tahan sama noda. Jadi kalo ketumpahan sesuatu, mudah banget untuk menghilangkannya.
- Spandex
Cocok untuk semua olahraga, termasuk renang.
Spandex atau Lycra adalah bahan yang mudah melr dan sangat elastis. Kemampuannya untuk melar bisa mencapai 6 kali ukuran aslinya! Lo bisa menemukan bahan ini di beberapa baju olahraga seperti baju lari atau olahraga crossfit, karena kemampuannya menyerap kelembapan dan kering dengan cepat. Jangan khawatir karena kulit akan tetap bisa bernapas dengan baik di bawah spandex.
- Neoprene
Cocok untuk renang, diving, dan olahraga air lainnya
Neoprene adalah bahan sintetis yang paling tebal di antara semua bahan baju olahraga yang udah Axe sebutin di sini. Teksturnya seperti foam berfungsi sebagai isolator dan sangat tahan air. Bahan ini memang khusus untuk watersport.
Selain bahan-bahan di atas, ada lagi bahan-bahan sintetis lainnya yang nggak kalah canggih seperti X-Static yang punya kandungan besi, dan juga Gore-Tex yang super waterproof dan biasa ditemukan pada sepatu olahraga.
Nah, udah tahu kan apa aja bahan baju olahraga dan gimana cara memilihnya? Penting banget bro, untuk memilih bahan sesuai dengan olahraga yang lo coba. Selain untuk menghindari insiden ‘basah ketek’, bau ketiak akibat keringat juga bisa bikin nggak pede saat olahraga.
Selain pilih bahan pakaian, lo juga perlu pake deodorant biar lo bebas bau keringat pas olahraga. Axe Ice Chill Deodorant Bodyspray bisa jadi pilihan tepat buat lo! Wanginya yang kalem mirip banget seperti parfum. Asyiknya lagi, deodorant bodyspray ini juga bisa nurunin suhu badan lo hingga 10 derajat. Badan jadi lebih adem, keringat jadi kalem!