Bau badan berkepanjangan memang bikin insecure dan makin nurunin tingkat percaya diri. Simak cara pilih deodorant spray pria versi Axe di sini.
Salah satu solusi untuk mengatasi bau badan adalah menggunakan deodorant spray pria. Produk ini sebenarnya bukan untuk menghilangkan bau secara total. Deodorant bekerja dengan cara mengontrol bakteri yang ada di permukaan kulit. Buat cowok, penting banget nih pake produk deodorant karena pada dasarnya tubuh cowok lebih banyak mengeluarkan keringat dibanding cewek.
Deodorant spray tujuannya juga bukan untuk mengurangi keringat, karena sebenarnya keringat yang dihasilkan dari badan nggak berbau sama sekali. Penyebab keringat berbau asam adalah karena bakteri yang hidup di atas permukaan kulit lo. Bau badan muncul saat keringat lo bertemu dengan bakteri yang memecah keringat jadi asam, makanya timbul bau nggak sedap atau bau badan.
Nah, ada berbagai jenis deodorant yang ada di pasaran. Lo bisa pilih, ada deodorant berbentuk roll on atau spray, ada juga yang berbentuk stick. Namun, Axe saranin lo untuk coba deodorant yang punya kandungan parfum dengan bentuk spray. Deodorant seperti ini jauh lebih efisien dan hemat di kantong, apalagi buat anak kuliahan kayak lo!
Cara Memilih Deodorant Spray Untuk Pria
- Cek Bahan di Dalamnya
Sebelum lo memutuskan menggunakan deodorant bodyspray tertentu, pastikan dulu bahan kandungannya. Karena kulit ketiak itu lebih sensitif, lo bisa tes dulu dengan menggunakannya sedikit demi sedikit. Pasalnya, ada produk deodorant bodyspray yang mengandung alkohol tinggi. Ketika dipakai pada kulit sensitif, ada efek iritasi, kemerahan, bahkan gatal, bro. So, jangan hanya mengandalkan yang bikin wangi tapi juga nyaman saat dipakai ya! - Pilih Antiperspirant Kalau Lo Punya Masalah Keringat Berlebih
Sebenernya semua deodorant memiliki fungsi sama: mencegah bau badan. Nah, buat lo yang sedang bingung mencari deodorant spray yang tepat, coba deh pilih deodorant yang mengandung antiperspirant. Formulanya biasanya efektif untuk mengurangi atau menahan produksi keringat di tubuh lo. - Pilih yang Bisa Mengontrol Bakteri
Kalau lo sering berkeringat tapi nggak punya masalah bau badan, you’re lucky. Itu tandanya bakteri di tubuh lo nggak begitu mengganggu. Nah, kalau lo selalu bau, mau itu lagi keringetan atau nggak, berarti lo mesti pakai bantuan deodorant yang punya formula antibakteri. - Pilih yang Nggak Meninggalkan Noda
Cara memilih deodorant spray pria yang satu ini penting banget. Apalagi buat lo yang tiap hari sering pakai baju putih. Nggak mau dong pas lagi angkat tangan, ada noda kuning atau kecokelatan yang bikin ganggu? Axe saranin lo untuk coba deodorant berbentuk spray. Deodorant seperti ini umumnya cepat kering dan gampang dipakai berulang-ulang tanpa rasa lengket. - Pilih yang Formulanya Cepat Kering
Kalau kegiatan lo cenderung padat dan sering panas-panasan, ada baiknya lo pilih deodorant yang formulanya cepat kering. Deodorant jenis roll-on atau stick cenderung melapisi kulit dan kadang meninggalkan ‘jejak’, sedangkan deodorant spray pria umumnya tak meninggalkan bekas. - Pilih yang Wanginya Sesuai Selera
Umumnya, deodorant punya wangi yang fresh, meskipun ada juga yang wanginya lembut atau kalem. Lo bisa banget nih pilih deodorant bodyspray dari Axe yang punya banyak variasi wangi. Kalau lo tipe yang suka aroma kalem tapi mewah, pakai Axe Black Deodorant Bodyspray yang punya aroma frozen pear dan bergamot. Kalau suka yang fresh dan segar, lo bisa pakai Axe Ice Chill Deodorant Bodyspray yang punya wangi frozen mint dan lemon. Formulanya juga canggih karena bisa nurunin suhu tubuh lo hingga 10 derajat Celsius! Suka wangi yang kalem tapi segar? Cobain Axe Dark Temptation Bodyspray yang punya wangi cokelat berkelas.
Semua deodorant bodyspray dari Axe ini kini dilengkapi dengan formula baru Dual Action. Wanginya segar dan tahan lama karena ada kandungan Fragrance di dalamnya. Nggak cuma itu, formula barunya juga punya 2x Odor Protection yang bisa melindungi lo dari bakteri penyebab bau badan! - Pilih Yang Wanginya Mirip Sama Parfum
Biar wanginya nggak ‘tabrakan’, sebaiknya pilih deodorant yang wanginya mirip dengan parfum lo. Karena kalo beda, bisa bikin puyeng bro!
Cara Memakai Deodorant Spray Pria yang Benar
- Pakai Sebelum Tidur dan Sehabis Mandi
Beberapa pakar setuju kalau waktu terbaik memakai deodorant adalah saat malam hari sebelum tidur dan pagi hari setelah mandi. Alasannya berkaitan dengan kelenjar keringat. Di malam hari, kelenjar keringat justru tidak terlalu aktif. - Kocok
Hal pertama yang kudu lo lakuin sebelum menyemprotkan deodorant adalah kocok terlebih dahulu. Tujuannya agar kandungan di dalamnya tercampur dengan baik, bro. - Beri Jarak
Buat lo yang baru pertama pakai jenis deodorant ini, lo wajib tahu nih. Idealnya saat lo memakai deodorant spray pria, berikan jarak sekitar 15 cm dari siku dan ketiak. - Semprot dengan Gerakan Angka ‘7’
- Saat menyemprotkan deodorant spray pria, ikuti gerakan angka '7'. Mulai dari ketiak kanan melewati dada atas menuju ketiak kiri, semprot terus hingga menuruni dada menuju pinggang.
So, itu dia 7 cara memilih deodorant spray pria rekomendasi dari Axe. Semoga lo menemukan deodorant spray yang cocok untuk lo!
(Foto: Shutterstock.com)