Meski udah bubar, The Smiths masih tetap dikenang dan eksis di hati penggemarnya. Buat lo yang mau tampil keren dengan gaya rambut Morrisey, baca artikel ini sampai habis!
Kalau lagi bosan dengan gaya undercut, quiff klasik, atau potongan rambut yang pendek, kenapa nggak coba gaya rambut Morrissey yang populer di kalangan seleb Hollywood aja? Potongan rambut untuk pria yang satu ini juga nggak kalah keren dan gaulnya, bro.
Mungkin, sebagaian besar cowok Indonesia masih asing dengan hairstyle bernama Morrissey ini. Kalau lo salah satunya, nggak usah minder dan merasa kudet, sob. Axe bakal menjelaskan lebih jauh soal sejarah dan ciri khas gaya rambut Morrissey. Penasaran?
Sejarah Morrissey dan The Smiths
Gaya rambut populer ini berasal dari nama ikon musik bernama Steven Patrick Morrissey. Beliau adalah vokalis band The Smiths, yang diajak Johnny Marr untuk join nge-band karena dianggap punya suara unik dan berkarakter.
Sejak eksis pada 1982, pelan-pelan The Smiths mulai dikenal dan disukai banyak orang. Katanya sih, aliran musiknya beda dari yang lain. Mereka sama sekali nggak mengadopsi rock, punk, ataupun new-wave yang lagi top-topnya pada saat itu.
Sepanjang kariernya, Morrissey yang ganteng dan flamboyan sukses bikin cewek-cewek terpesona. Gaya Morrissey yang stylish dan macho dianggap cool, sehingga disebut-sebut sebagai salah satu ikon dunia yang paling berpengaruh.
Meski sukses berat, sayangnya karier band The Smiths nggak berlangsung lama. Grup musik beranggotakan 4 cowok kece bernama Morrissey, Johnny Marr, Andy Rourke, dan Mike Joyce ini terpaksa bubar pada 1987. Alasan utamanya ada dua, yaitu manajemen yang buruk dan perang dingin yang nggak kelar-kelar antara Morrissey dan Marr.
Jadilah The Smiths cuma punya 4 album di bawah naungan label Rough Trade, yaitu The Smiths (1984), Meat Is Murder (1985), The Queen Is Dead (1986), dan Strangeways, Here We Come (1987). Dari keempatnya, adakah yang pernah lo dengar musiknya? Hehe.
Saking ikoniknya, ada banyak hits dari The Smiths yang masih eksis diputar sampai sekarang. Ada “Well I Wonder”, “Miserable Lie”, “Nowhere Fast”, “Girlfriend in a Coma”, dan “Please, Please, Please Let Get What I Want” yang jadi salah satu soundtrack film “(500) Days of Summer”. Kalau lo ada waktu dan senang dengan musik vintage, boleh banget coba dengerin album-albumnya The Smiths.

Ciri Khas Gaya Rambut Morrissey
Nah balik lagi ke Morrissey, harus diakui om yang satu ini emang super ganteng dan charming banget pas masih seumuran lo. Alisnya tebal, matanya tajam, rahangnya tegas, gaya rambut Morisey juga selalu on fleek. Bahkan, sampai sekarang pun om Morrissey masih tetap ganteng meski udah mulai beruban, haha.
Model dan gaya rambut Morrissey yang selalu kece menginspirasi banyak cowok, sehingga terciptalah aliran gaya rambut bernama Morrissey. Sampai sini, lo sudah cukup paham soal asal-usul hairstyle ini, belum?
Sebenarnya, nggak ada definisi pasti soal gaya rambut Morrissey yang sesungguhnya. Namun karakteristik utama rambut Morisey paling keren terletak pada jambul dan area samping rambut yang dipotong pendek. Secara praktis, gaya rambut Morrissey adalah perpaduan sempurna antara quiff dan mohawk.
Mau ikutan ganteng seperti om Morrissey? Bisa banget, bro. Axe udah ngerangkum variasi gaya rambut Morrissey yang bisa lo jadiin sebagai sumber inspirasi. Check it out!
Variasi Gaya Rambut Morrissey
Biar sukses menduplikat gaya rambut Morrissey dengan sempurna, lo perlu sedikit memanjangkan rambut. Seminimal mungkin, bagian atasnya harus gondrong biar bisa di-styling acak ala Morrissey. Mau tahu apa aja pilihannya?
- Spiky Hair
No debat, gaya rambut Morisey bikin cewek-cewek terpesona. Salah satu iconic hairstyle dari Morrissey adalah spiky hair yang ditata messy menggunakan tangan. Lo juga bisa re-create look sekeren ini menggunakan Axe Ice Chill Pomade yang teksturnya ringan dan gampang dibersihin. Udah gitu, pomade ini punya sensasi dingin yang bikin suhu tubuh lo turun hingga 10 derajat.
Tinggal colek seperlunya, ratakan ke telapak tangan, lalu sisir acak rambut lo pakai jari. Auto ganteng dan cool seketika, bro. Gaya rambut untuk pria zaman now! - Medium Hair
Morrissey identik dengan gaya jambulnya yang ikonik. Untuk menata rambut dengan model rambut Morisey pendek yang satu ini, sebenarnya sama sekali nggak sulit, kok. Yang lo butuhkan lagi-lagi cuma pomade, wax, atau gel rambut. Lo bisa pakai jari ataupun sisir untuk menyisir rambut dan membentuk lekukan jambul yang natural. - Side-parted Hair
Gaya berikutnya adalah side-parted hair yang ditata rapi, persis seperti di foto. Hairstyle yang satu ini tergolong klasik alias timeless, sehingga masih tetap keren sampai hari ini. Gaya side-parted ala Morrissey bisa banget lo jadikan model potongan rambut untuk nge-date, pergi ke pesta, atau acara formal lainnya. Dijamin kece! - Fade Quiff
Nggak betah pelihara jambang terlalu panjang? Gaya fade quiff ala Morrissey ini bisa lo jadiin opsi sempurna. Selain kelihatan modern dan kekinian, gaya rambut ini juga bikin penampilan lo kelihatan fresh. Trend model gaya rambut yang satu ini nggak pernah ketinggalan zaman. Bikin pria makin ganteng, agenda ngegebet cewek jadi makin lancar!
Nah, itu dia 4 gaya rambut Morrissey bikin pria makin ganteng yang bisa lo jadiin opsi buat tampil keren setiap hari. Dari semuanya, mana yang paling lo suka?